Contoh Soal dan Jawaban Materi Bahasa Inggris Months of the Year

By Aldita Prafitasari, Kamis, 28 Oktober 2021 | 21:00 WIB
Nama-nama bulan di kalender dalam bahasa Inggris disebut dengan months of the year. (Unsplash)

adjar.id - Apakah Adjarian tahu istilah dalam bahasa Inggris bulan-bulan dalam setahun?

Dalam setahun terdapat 12 bulan, Adjarian.

Kita menyebut bulan dalam bahasa Inggris dengan month dan jamaknya dengan months.

Masing-masing bulan tersebut memiliki nama-nama nya masing-masing, baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.

Baca Juga: Nama-Nama Bulan atau Months dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimat

Dengan mengetahui nama-nama bulan dalam bahasa Inggris kita juga dapat mengungkapkan banyak hal, seperti kapan kita ulang tahun atau bulan apa kita mulai masuk sekolah.

Nah, ke 12 nama bulan dalam bahasa Inggris tersebut adalah January, February, March, April, May, June, July, August, September, October, November, December.

Supaya semakin mahir berbahasa Inggris dalam materi months of the yearyuk kita simak contoh soal dan jawaban di bawah ini!