Peringatan Bulan Bahasa dan Sastra 2021

By Nabil Adlani, Kamis, 28 Oktober 2021 | 12:20 WIB
Bulan Bahasa dan Sastra rutin diperingati mulai dari tahun 1980. (pixabay)

adjar.id – Hari ini Kamis, (28/10/2021) merupakan puncak peringatan Bulan Bahasa dan Sastra 2021, Adjarian.

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kemendikbudristek melalui Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa menggelar berbagai kegiatan.

Kegiatan yang diselenggarakan tersebut merupakan kegiatan kebahasaan dan kesastraan yang menang rutin diselenggarakan setiap bulan Oktober.

Adanya kegiatan ini bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan semangat serta peran masyarakat dalam pengembangan bahasa dan sastra Indonesia.

Baca Juga: Jatuh di Bulan Oktober, Ini Sejarah Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia

Peringatan Bulan Bahasa dan Sastra 2021 masih dilakukan secara daring. Hal ini dikarenakan pandemi COVID-19 yang masih melanda dunia, dan Indonesia khususnya.

O iya, acara Bulan Bahasa dan Sastra ini tidak lepas dari adanya butir ketiga dalam Sumpah Pemuda, yaitu menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia.

Lalu, bagaimana Bulan Bahasa dan Sastra ini bisa diperingati dan apa tema yang diusung pada tahun ini?

Yuk, kita simak penjelasan lengkapnya berikut ini, Adjarian.