Jawab Soal PPKn Kelas 7 SMP Bab 4 Keberagaman Agama, Uji Kompetensi 4.2

By Aldita Prafitasari, Kamis, 21 Oktober 2021 | 08:30 WIB
Indonesia terdiri dari beragam agama dan kepercayaan. (Unsplash)

2. Jelaskan 3 (tiga) manfaat keberagaman di lingkungan sekolah!

Tiga manfaat keragaman di lingkungan sekolah, antara lain sebagai berikut, yaitu:

a. Menghargai perbedaan dalam lingkungan pergaulan dengan teman di sekolah

b. Saling mengenal satu sama lain.

c. Memperkokoh persatuan dan kesatuan.

Baca Juga: Nilai-Nilai yang Ada di dalam Pancasila dan Contoh Pengamalannya

3. Bagaimana upaya agar keberagaman di Indonesia tidak menimbulkan perpecahan bangsa?

Upaya agar keberagaman di Indonesia tidak menimbulkan perpecahan bangsa, antara lain dilakukan dengan cara sebagai berikut, yaitu:

a. Tidak menonjolkan perbedaan keberagaman dalam pergaulan hidup sehari-hari.

b. Mengedepankan persamaan sebagai warga negara Indonesia.

c. Saling menghormati dan menghargai perbedaan yang ada.

Nah Adjarian, itulah pembahasan yang bisa Adjarian jadikan referensi jawaban dalam menjawab soal PPKn Bab 4 materi "Keberagaman Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan dalam Bingkai Bhinneka Tunggal lka".