adjar.id - Adjarian, pada buku tematik kelas 2 tema 4 subtema 1 kita mengamati kegiatan yang dilakukan oleh Dayu dan keluarganya.
Ada banyak hal yang bisa kita lakukan bersama keluarga.
Nah, di antaranya adalah kegaiatan yang seperti dilakukan oleh Dayu dan keluarganya.
Yuk, kita amati dan kerjakan soal-soal berikut!
Baca Juga: Tanggung Jawab dan Tugas dari Setiap Anggota Keluarga di dalam Rumah
1. Apa kegiatan Dayu dan keluarga pada Gambar 1?
Kegiatan yang dilakukan Dayu dan keluarga pada gambar 1 adalah olahraga bersama.
Olahraga yang mereka lakukan dalam gambar adalah senam.
Senam merupakan olahraga yang memerlukan kekompakan. Tanpa kekompakan dan semangat, gerak dalam senam jadi berantakan karena tidak satu irama.
Jadi, selain mendapat sehat, Dayu dan keluarga mendapat kegembiraan,
2. Apa kegiatan Dayu dan keluarga pada Gambar 2?
Pada gambar 2 kita melihat bahwa Dayu dan keluarga sedang bercengkerama bersama. Mereka sedang mengobrol.
Di situ kita melihat bahwa mereka bercakap-cakap di halaman rumah.
Kegiatan di luar rumah rupanya tidak mesti dilakukan di objek-objek wisata. Melihat kegiatan yang dilakukan Dayu dan keluarga, rupanya kita "berwisata" di halaman rumah sendiri.
Baca Juga: Pembagian Peran untuk Setiap Anggota Keluarga Kita
3. Mengapa kegiatan seperti pada Gambar 1 dan 2 perlu dilakukan?
Dua kegiatan itu dapat meningkatkan kekompakan antaranggota keluarga.
Mengobrol antara anggota keluarga juga membuat kita mengetahui apa yang dikerjakan dan dirasakan oleh mereka.
Dengan begitu, kita menjadi lebih mengenal dan dekat satu sama lain.
4. Apa yang harus dilakukan agar terwujud sikap kebersamaan dalam keluarga?
Sikap kebersamaan dalam keluarga dapat dilakukan dengan berbagai cara.
Di antaranya adalah seperti apa yang dilakukan oleh Dayu dan keluarganya.
Seperti melakukan kegiatan bersama serta mengobrol.
Kegiatan bersama dapat meningkatkan kekompakan dan mengobrol dapat membuat kita saling mengenali satu sama lain.
Baca Juga: Kewajiban dan Hak dalam Pembagian Peran Setiap Anggota Keluarga
5. Apa yang akan terjadi jika sikap kebersamaan tidak ada dalam keluarga?
Kekompakan dalam keluarga membuat kita merasa nyaman di rumah. Kita menjadi solid dengan anggota keluarga kita yang lain.
Sebaliknya, kalau tidak ada sikap kebersamaan, bisa saja kita jadi tak terlalu nyaman di rumah dan tidak memiliki solidaritas antaranggota keluarga.