2. Order
Order merupakan sistem norma dan nilai sosial yang berkembang serta dipatuhi dan diakui oleh seluruh anggota masyarakat.
Order bisa tercapai apabila ada tertib sosial dan setiap individu masyarakat melakukan hak dan kewajibannya.
Misalnya, setiap hari minggu pagi setiap masyarakat melakukan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan tempat tinggalnya.
Baca Juga: Jenis-Jenis dan Fungsi Nilai Sosial dalam Masyarakat
3. Keajekan
Keajekan merupakan suatu kondisi ketaraturan yang tetap dan tidak berubah-ubah sebagai hasil dari hubungan antara nilai, norma, dan tindak sosial yang berlangsung secara terus-menerus.
Keajekan ini bisa terwujud apabila setiap individu melaksanakan hak dan kewajibannya sesuai nilai dan norma yang berkembang.
4. Pola
Pola merupakan corak hubungan yang tepat dan ajek dalam sebuah interaksi sosial yang menjadi model bagi semua anggota masyarakat.
Pola bisa tercapai saat keajekan tetap terpelihara dalam berbagai situasi, misalnya dalam penyelesaian suatu masalah yang terjadi di masyarakat.
“Tertib sosial, order, keajekan, dan pola merupakan empat unsur keteraturan sosial dalam masyarakat.”