adjar.id – Adjarian, negara kita Indonesia memiliki wilayah yang luas. Maka, ada beberapa negara yang berbatasan dengan wilayah Indonesia, baik wilayah darat maupun laut.
Pada buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 10 SMA edisi revisi 2015 terdapat tabel 2.2 di halaman 39.
Tabel 2.2 tersebut meminta kita untuk mengidentifikasi negara yang berbatasan secara langsung dengan wilayah darat dan lautan Indonesia.
Nah, kali ini kita akan membahas jawaban dari soal tersebut yang bisa menjadi referensi bagi Adjarian dalam menjawabnya.
Baca Juga: Ada 3 Zona Wilayah, Inilah Pembagian Wilayah Laut Indonesia
O iya, pembahasan tentang batas wilayah ini juga merupakan bagian dari materi PPKn kelas 10 SMA, lo.
Negara Indonesia terletak pada 95o BT-141o BT dan 6o LU-11o LS yang membuat Indonesia berada di wilayah tropis.
Nah, di letak astronomis ini negara kita Indonesia menjadi negara maritim dan terletak di posisi silang dunia.
Indonesia sebagai negara maritim ini membuat wilayah laut Indonesia juga berbatasan dengan negara lain.