adjar.id - Apakah Adjarian sering tidur larut malam?
Setiap orang memang memiliki kecenderungan yang berbeda-beda.
Ada orang yang tidak bisa jika harus begadang atau tidur larut malam.
Namun, tidak sedikit juga yang terbiasa tidur larut malam, bahkan begadang semalam suntuk.
Baca Juga: Sulit untuk Tidur? Ini Cara yang dapat Kita Lakukan agar Cepat Tidur
Akan tetapi, pada dasarnya setiap orang membutuhkan waktu istirahat yang cukup dengan tidur di malam hari.
Jika tubuh terus-menerus tidur larut malam dan bangun saat hari sudah siang, maka itu bisa memengaruhi kesehatan.
Nah, berikut ini beberapa dampak sering tidur larut malam dan bangun siang. Kita simak, yuk!
Dampak Sering Tidur Larut Malam
1. Sulit untuk Fokus
Yap, kebiasaan tidur larut malam dapat membuat kita menjadi sulit untuk bisa fokus, Adjarian.
Hal itu dikarenakan kualitas tidur yang tidak optimal sehingga menyebabkan penurunan fungsi otak.
Jika terjadi penurunan fungsi otak, maka kemampuan kognitif dan juga perhatian juga menurun dan hal tersebut akan memengaruhi daya ingat.
O iya, hal itu juga membuat orang menjadi mudah kesal, bahkan mudah pusing.
Baca Juga: Sering Bangun Terlalu Siang? Ini Dampak Buruknya bagi Kesehatan
2. Siklus Tidur Berantakan
Tidur larut malam dan bangun siang dapat membuat siklus tidur kita jadi berantakan.
Hal itu dikarenakan sistem tubuh yang terganggu.
Siklus tidur yang berantakan ini dapat memengaruhi kesehatan.
Efek yang akan dirasakan tubuh selain membuat tidak fokus adalah membuat mengantuk sepanjang hari, timbul gangguan berpikir, keseimbangan tubuh terganggu, bahkan linglung.
3. Rutinitas Olahraga Terganggu
Tidur larut malam juga akan menggangu rutinitas olahraga yang kita miliki.
Sebab, saat tidur larut malam, seseorang cenderung akan bangun lebih siang.
Nah, waktu yang seharusnya digunakan untuk tidur justru digunakan untuk terjaga atau beraktivitas.
Sementara itu, waktu untuk bangun dan berolahraga kemudian digunakan untuk tidur.
4. Memicu Peningkatan Berat Badan
Terlalu sering tidur larut malam dan juga bangun siang juga dapat memicu peningkatan berat badan, Adjarian.
Hal itu dikarenakan di malam hari kita berpotensi kelaparan di waktu yang mestinya kita mengistirahatkan tubuh.
Baca Juga: Sulit untuk Tidur? Ini Cara yang dapat Kita Lakukan agar Cepat Tidur
Selain itu, tubuh kita yang sebenarnya sudah lelah juga akan mendorong untuk mengonsumsi makanan.
Tidak hanya menumpuk kalori, metabolisme tubuh juga bisa terganggu akibat tubuh sudah tidak dapat membakar lemak di malam hari sehingga menyebabkan peningkatan berat badan.
5. Memicu Penyakit Kronis
Kebiasaan tidur larut malam juga dapat emicu penyakit kronis seperti diabetes.
Selain itu, risiko gangguan kesehatan seperti darah tinggi dan depresi juga akan meningkat.
Nah, itulah beberapa dampak tidur terlalu larut malam dan bangun siang, Adjarian.