Rumus Belah Ketupat
Tunggu dulu, sebelum kita masuk ke beberapa contoh soal ada baiknya kita mengetahui dulu ada rumus apa saja untuk menghitung belah ketupat.
Nah, untuk menghitung belah ketupat ada dua rumus yang digunakan, yaitu rumus luas belah ketupat dan rumus keliling belah ketupat.
Rumus luas belah ketupat sendiri yaitu L = ½ x d1 x d2.
Baca Juga: Mengenal Belah Ketupat: Sifat-Sifat, Rumus Luas, dan Keliling
L adalah luas belah ketupat, sementara d1 dan d2 adalah diagonal dari belah ketupat itu sendiri.
Mencari keliling belah ketupat kita bisa menjumlahnya semua sisi yang ada pada belah ketupat atau bisa ditulis dengan K= s + s + s + s atau K = 4 x s.
Hal ini karena setiap sisi pada belah ketupat besarnya sama maka menghitung kelilingnya hanya menambahkan sisi-sisi tersebut.
Sekarang sudah paham? Langsung kita ke contoh soal berikut ini, yuk!