Rumus Volume Kerucut: Contoh Soal dan Cara Menghitungnya

By Nabil Adlani, Senin, 6 September 2021 | 10:30 WIB
Kerucut memiliki selimut berbentuk segitiga yang runcing di bagian atasnya. (pxhere)

adjar.idKerucut merupakan jenis bangun ruang yang memiliki volume, dan untuk menghitungnya kita bisa menggunakan rumus volume kerucut.

Bangun ruang merupakan gabungan beberapa bentuk dari bangun datar yang membentuk sebuah bangun tiga dimensi.

Kali ini kita akan membahas mengenai rumus menghitung volume bangun ruang kerucut lengkap dengan contoh soal dan cara menghitungnya, Adjarian.

O iya, ini merupakan materi matematika SD.

Baca Juga: Rumus Volume Tabung: Contoh Soal dan Cara Menghitungnya

Nah, kerucut ini sendiri merupakan sebuah bangun ruang yang mempunyai permukaan datar serta diselimuti oleh bentuk yang melengkung dan runcing di atasnya.

Kerucut memiliki alas yang berbentuk lingkaran dan bentuk segitiga pada sisi-sisinya.

Yuk, simak pembahasan selengkapnya tentang kerucut, mulai dari ciri-ciri kerucut, rumus, hingga pembahasan contoh soalnya berikut ini!

 

“Kerucut merupakan bangun ruang yang mempunyai satu titik sudut dan dua sisi.”