Mengenal Sejarah Kerajaan Tarumanegara, Materi Sejarah Kelas 10 SMA

By Nabil Adlani, Rabu, 18 Agustus 2021 | 15:20 WIB
Kerajaan Tarumanegara berdiri di pinggir sungai Cisadane dan Citarum, Jawa Barat. (pxhere)

Sejarah Kerajaan Tarumanegara

Kerajaraan Tarumanegara termasuk ke dalam kerajaan tertua di Indonesia yang di mana diperkirakan berdiri pada zaman kerajaan Kutai di Kalimantan.

Kerajaan Tarumanegara sendiri didirikan oleh maharesi dari India bernama Jayasingawarman.

Jayasingawarman pergi ke Indonesia karena daerah asalnya diserang dan ditaklukkan oleh kerajaan Magadha.

Baca Juga: Sejarah Berdirinya Kerajaan Sriwijaya dan Masa Kejayaannya

Nama Tarumanegara berasal dari dua kata, “Taruma” yang berarti nilai yang diambil dari nama sungai Citarum dan “Nagara” yang berarti negara atau kerajaan.

O iya, Raja Purnawarman merupakan raja yang terkenal dari kerajaan Tarumanegara, lo.

Letak kerajaan ini berada di dekat pantai utara Jawa bagian barat, tepatnya di pinggir sungai Citarum dan Cisadane, Jawa Barat.

Kekuasaan Tarumanegara ini meliputi daerah Cirebon sampai dengan daerah Banten.

 

"Kerajaan Tarumanegara didirikan oleh maharesi Jayasingawarman yang berasal dari India dan terletak di pinggir sungai Cisadane dan Citarum."