Jawab Soal Contoh Kerukunan dalam Perbedaan dalam Kehidupan, Materi Buku Tematik Kelas 6 Tema 2

By Irfan Sholeh, Rabu, 11 Agustus 2021 | 16:20 WIB
Sikap rukun memiliki manfaat banyak orang. (pixabay)

Misalnya dengan meminjaminya telepon pintar, memberinya bantuan kuota, atau minimal berkomunikasi secara langsung dengannya mengenai materi, tugas, atau pengumuman dari sekolah.

Dengan sikap seperti itu teman kita tidak akan tertinggal pelajarannya. Ini sangat bermanfaat bagi kita semua.

Manfaat Kerukunan dalam perbedaan

Pada contoh di atas, semua pihak mendapat manfaatnya, lo, Adjarian.

Baca Juga: Menulis Kesimpulan Tentang Persatuan Melalui Hidup Rukun dalam Perbedaan, Kelas 6 Tema 2 Subtema 1

Bagi yang membantu, entah itu teman atau gurunya, hal itu memberikan pelajaran mengapa menjaga kerukunan merupakan hal yang penting dilakukan.

Bagi siswa yang tidak memiliki telepon pintar atau kuota itu, sikap kerukunan semacam itu membuatnya dapat mengikuti pelajaran.

Selain tentu juga menjadi mengerti pula mengapa menjaga kerukunan merupakan hal penting dilakukan.

O iya, dengan sikap seperti itu, bisa juga meningkatkan rasa kekompakan atau persatuan, lo!