Contoh Kerukunan dalam Perbedaan dalam Kehidupan
Nah, kita cari tahu contoh perbedaan dalam kehidupan sehari, yuk.
Perbedaan kemampuan ekonomi
Pada contoh ini kita akan mengingat perbedaan dari kemampuan ekonomi. Kadang, di kelas kita memiliki teman-teman yang memiliki kemampuan ekonomi berbeda-beda.
Ada teman kita yang orang tuanya berpenghasilan tinggi, ada yang berpenghasilan menengah, tapi juga ada yang berpenghasilan menengah ke bawah.
Baca Juga: Contoh Menulis Pengalaman Hidup Rukun di Lingkungan Rumah, Kelas 6 Tema 2
Ketika dulu kita belajar di sekolah, barangkali perbedaan tersebut tidak terlalu berpengaruh. Tapi ketika kita belajar dari rumah, perbedaan tersebut sangat berpengaruh.
Teman kita yang orang tuanya penghasilannya tak mencukupi bisa saja tidak memiliki telepon pintar atau kuota internet.
Ini tentu masalah besar bagi teman kita.
Nah, ada banyak hal yang bisa kita lakukan sebagai sikap rukun dalam perbedaan ini, yakni dengan membantu teman kita tersebut.