Mengenal Unsur Ekstrinsik dan Intrinsik di dalam Cerpen, Materi Bahasa Indonesia Kelas 9

By Nabil Adlani, Senin, 2 Agustus 2021 | 19:00 WIB
Cerpen memiliki unsur ekstrinsik dan intrinsik yang terkandung di dalamnya. (pxhere)

Unsur Ekstrinsik pada Cerpen

Unsur ekstrinsik sendiri adalah unsur yang berada di luar karya sastra tersebut.

Nah, berikut unsur ekstrinsik pada cerpen, yaitu:

1. Nilai yang Terkandung

Nilai menjadi salah satu hal yang penting dalam suatu cerpen atau karya sastra, di mana nilai di sampaikan pengarang melalui karyanya.

Nilai-nilai ini bisa berupa nilai budaya, religi, sosial, dan lain sebagainya yang bertujuan untuk memberikan sisi positif dari karya tersebut.

Baca Juga: Mengenali Jenis-Jenis Buku Fiksi dalam Kesusastraan Indonesia

2. Latar Belakang Pengarang

Unsur ekstrinsik selanjutnya, yaitu latar belakang pengarang, di mana latar belakang pengarang ini memengaruhi hasil karya pengarah itu sendiri.

Latar belakang ini bisa berupa tempat tinggal, hobi, karir, budaya dan sebagainya.

3. Latar Belakang Masyarakat

Latar belakang masyarakat ini lebih menitik beratkan kepada kehidupan masyarakat.

Latar belakang masyarakat ini berasal dari kondisi lingkungan di tempat pengarang tinggal, seperti kondisi budaya, ekonomi, sosial, dan lainnya.

“Unsur ekstrinsik ini berupa nilai yang terkandung, latar belakang pengarah, dan masyarakat.”