Mengenal Peran dan Fungsi Sumber Daya Alam Hayati bagi Kehidupan

By Nabil Adlani, Selasa, 27 Juli 2021 | 18:20 WIB
Kedelai termasuk ke dalam sumber daya alam hayati yang dimanfaatkan sebagai bahan pangan. (pxhere)

Peran dan Fungsi Sumber Daya Alam Hayati

Sumber daya alam hayati meliputi semua makhluk hidup, baik hewan ataupun tumbuhan yang ada di bumi.

Sumber daya tumbuhan disebut sebagai sumber daya habati, sementara sumber daya hewan disebut sebagai sumber daya alam hewani.

1. Peran dan Fungsi Sumber Daya Alam Nabati

Sumber daya alam nabati yang ada di Indonesia memiliki fungsi sebagai tanaman budi daya pangan, bahan baku, sandang, dan obat-obatan.

Baca Juga: Macam-Macam Hasil Tambang, Potensi Sumber Daya Tambang di Indonesia

a. Nabati sebagai Budi Daya Pangan

Pemanfaatan sumber daya alam nabati sebagai budidaya pangan yaitu sebagai sumber protein, karbohidrat, vitamin, dan lemak.

Tanaman yang mengandung karbohidrat itu seperti padi, ubi, dan jagung, sementara sebagai sumber lemak yaitu kacang-kacangan.

Nah, tanaman sebagai sumber protein, yaitu kedelai, dan kacang hijau.

b. Nabati sebagai Budi Daya Sandang

Sebagai budi daya sandang, sumber daya hayati yang digunakan yaitu kapas sebagai bahan dasar katun.

“Sumber daya alam hayati terbagi atas sumber daya alam nabati dan hewani.”