Beberapa Tanda Smartphone Terserang Malware, Jangan Diabaikan

By Abby Wijaya, Minggu, 25 Juli 2021 | 16:00 WIB
Bukan hanya perangkat seperti laptop atau komputer, smartphone juga bisa terserang malware.
Bukan hanya perangkat seperti laptop atau komputer, smartphone juga bisa terserang malware. (pxfuel)

1. Iklan Tidak Berhenti

Salah satu contoh smartphone diserang malware adalah keluarnya iklan secara terus-menerus.

Apapun aplikasi atau setting yang kita buka, akan selalu muncul iklan yang tidak bisa ditutup.

Jadi, jika kita melihat iklan secara tiba-tiba, walaupun saat kita tidak menggunakan aplikasi apapun, maka dapat dipastikan smartphone sudah diserang oleh malware atau virus tertentu.

Baca Juga: Mengenal Pengertian Hard Disk dan Manfaat Hard Disk Eksternal

2. Usage Data Meningkat Drastis

Maksudnya adalah penggunaan paket data kita akan melonjak secara tiba-tiba tanpa kita melakukan apapun.

Artinya adalah smartphone kita diam-diam digunakan untuk menjalankan aplikasi tertentu yang memakan banyak paket data.

Tidak masalah jika kita menggunakan WiFi, tetapi ada masalah lain seperti penggunaan sumber daya smartphone yang tidak berhenti.