Mengenal Pasar Komoditas: Anggota, Fungsi, dan Manfaat Pasar Komoditas

By Nabil Adlani, Kamis, 22 Juli 2021 | 12:30 WIB
Kopi merupakan salah satu komoditi yang diperjualbelikan di bursa komoditas. (pixabay)

adjar.id - Jenis-jenis pasar dalam dunia ekonomi sangatlah beragam, salah satunya adalah pasar komoditas. Adjarian sudah tahu apa itu pasar komoditas?

Yap, pasar komoditas merupakan interaksi antara penawaran dan permintaan kepada barang dan jasa.

O iya, dalam suatu perekonomian tertutup, permintaan utama asalnya dari sektor pemerintah dan rumah tangga.

Baca Juga: Mengenal Pasar Input dan Jenis-Jenis Pasar Input dalam ekonomi

Permintaan utama itu adalah permintaan barang dan jasa akhir, di mana penawarannya berasal dari sektor perusahaan.

Komoditas yang diperjualbelikan di bursa komoditas mempunyai standar tertentu, lo.

Komoditas tersebut dapat berupa barang-barang hasil produksi dan industri, hasil pertanian, hasil perkebunan, dan hasil pertambangan, seperti kopi, emas, dan cengkeh.

Sekarang, kita simak penjelasan mengenai anggota pasar komoditas serta fungsi dan manfaat pasar komoditas.

 

“Pasar komoditas merupakan interaksi antara penawaran dan juga permintaan terhadap barang dan jasa.”