Manfaat Mengonsumsi Alpukat bagi Kesehatan, Menjaga Kesehatan Jantung

By Aldita Prafitasari, Rabu, 21 Juli 2021 | 10:30 WIB
Kandungan nutrisi yang kaya dalam alpukat membuat alpukat baik untuk kesehatan. (pixabay)

2. Dapat Menjaga Kesehatan Jantung Kita

lemak tak jenuh dalam alpukat direkomendasikan untuk membantu mengurangi kolesterol. (pixabay)

Alpukat adalah buah yang tinggi lemaknya mencapai 60 persen. 

Seperti yang Adjarian ketahui, lemak yang dimiliki buah alpukat adalah lemak tak jenuh tunggal.

Nah, banyak studi menunjukkan bahwa lemak ini dapat membantu kita terlindungi dari penyakit jantung dan dapat menurunkan tekanan darah, lo.

Kandungan di dalam buah alpukat sangatlah baik bagi sistem kardiovaskular tubuh kita.

Baca Juga: Banyak Manfaat untuk Tubuh, Ini Cara agar Tidak Lupa Minum Air Putih

3. Dapat Menurunkan Kolestrol

Minyak yang terkandung di dalam buah alpukat, yaitu asam oleat dan asam linoleat sangat dianjurkan untuk kita yang ingin menjaga diet kita.

Tidak hanya itu, lemak jenuh ini juga dapat dipakai untuk mengelola kolestrol kita, lo.