Soal, Jawaban, dan Pembahasan Manfaat Matahari bagi Makhluk Hidup

By Irfan Sholeh, Selasa, 20 Juli 2021 | 13:30 WIB
Berjemur di bawah sinar matahari dapat meningkatkan daya tahan tubuh. (pixabay)

adjar.id - Adjarian, kali ini kita akan menyimak soal, jawaban, dan pembahaan mengenai manfaat matahari bagi makhluk hidup.

Matahari memang memiliki banyak manfaat. Nah, dengan menyimak soal, jawaban, dan pembahasan ini diharap kita bisa mengetahui lebih banyak tentang manfaat matahari.

Selain itu, dengan mengetahui manfaat matahari, kita juga akan memahami salah satu kompetensi dasar dari pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).

Baca Juga: Mengapa Berjemur di Bawah Matahari Pagi Membuat Imun Kita Kuat?

Nah, yuk kita kerjakan contoh soal berikut ini!

1. Selama pandemi COVID-19, banyak orang berjemur di bawah sinar matahari. Apakah sinar matahari mampu membasmi virus corona?

Jawaban dan pembahasan:

Beberapa orang memang menganggap bahwa panas sinar matahari dapat membasmi virus-virus yang ada di dalam tubuh.

Namun, sebenarnya sinar matahari tidak bisa membasmi virus secara langsung, termasuk virus corona.

Nah, yang dilakukan sinar matahari adalah membantu tubuh kita untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Sebab yang dapat membantu memperbaiki imun tubuh adalah vitamin D.

Nah, sumber vitamin D terbesar adalah sinar matahari. Bahkan ketika dibandingkan dengan makanan.

2. Bagaimana caranya tubuh memperoleh vitamin D dari matahari?

Jawaban dan pembahasan:

Baca Juga: Apakah Benar kalau Matahari Berwarna Kuning?

Ketika kita berjemur, matahari akan memancarkan sinar Ultra Violet (UV). Sinar ini akan memantik terbentuknya sintesis vitamin D.

Setelah itu, hati dan ganjal bakal mengubah sintesis vitamin D menjadi vitamin D aktif.

3. Sebut dan jelaskan manfaat matahari bagi tumbuhan!

Jawaban dan pembahasan:

Energi matahari sangat dibutuhkan tumbuhan, karena dengan energi mataharilah tumbuhan dapat melakukan fotosintesis.

Energi matahari diserap tumbuhan melalui klorofil.

Dengan paparan sinar matahari, tumbuhan bisa mengubah ari dan karbon dioksida menjadi glukosa (gula).

4. Mengapa katak memerlukan energi matahari untuk bertahan hidup?

Jawaban dan pembahasan:

Katak sangat membutuhkan energi matahari karena katak termasuk hewan berdarah dingin.

Maka, katak harus menghangatkan diri di bawah sinar matahari agar ia lebih lincah dan aktif ketika mencari mangsa.

Baca Juga: Mengenal Pengertian, Jenis, dan Isi Tata Surya serta Planet-Planetnya

Kurangnya energi matahari yang didapat katak akan membuat katak lesu. Tentu saja hal ini akan berakibat fatal pada katak bila si katak tidak berhasil memperoleh mangsanya.

5. Apa yang terjadi jika matahari padam?

Jawaban dan pembahasan:

Kehidupan di bumi bisa musnah. Hal ini karena bumi tiba-tiba akan membeku dalam suhu dingin yang sangat ekstrem dan kegelapan total.

Selain itu, bila sumber energi terbesar bagi makhluk hidup di bumi sudah tidak ada lagi, tentu saja hal ini akan mengancam kehidupan di bumi.