Wah, Ternyata Ini Sebabnya Setelah Olahraga Renang Kita Mengantuk

By Aldita Prafitasari, Selasa, 6 Juli 2021 | 14:45 WIB
Rasa kantuk setelah olahraga renang merupakan hal yang wajar. (freepik)

Waktu Asupan Nutrisi Dapat Berpengaruh Pada Kelelahan Pasca Berenang

Perhatikan asupan sebelumd an setelah renang untuk menghindari rasa kantuk. (freepik)

Olahraga berenang sepertinya selalu dijadwalkan lebih awal pada saat pagi hari.

Nah, waktu ini merupakan waktu yang terlalu awal sehingga kebanyakkan dari kita tidak memiliki waktu sebelum melakukan olahraga renang

Latihan renang setelah 12 jam puasa dapat membuat kita lelah, kehabisan tenaga, dan kelaparan, lo.

Sehingga, dapat menyebabkan kita mengalami gangguan pasca-sarapan begitu kita keluar dari kolam renang. 

Baca Juga: Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Melakukan Vaksinasi COVID-19

O iya, Adjarian, coba untuk selalu mengonsumsi kalori sebelum berenang, ya.

Contohnya, mengonsumsi jus atau roti.

Eits, tidak lupa dengan menyertakan beberapa protein setelah berenang, ya!

Karena dengan mengonsumsi protein dapat menyeimbangkan asupan karbohidrat yang kita konsumsi, sehingga tidak membuat, Adjarian, menjadi semakin mengantuk.

Nah, itulah alasan mengapa kita sering mengantuk setelah olahraga renang dan bagaimana cara menangani rasa kantuknya, ya!