Mengapa Berjemur di Bawah Matahari Pagi Membuat Imun Kita Kuat?

By Irfan Sholeh, Rabu, 30 Juni 2021 | 13:40 WIB
Berjemur dapat menguatkan imun tubuh kita. (pxhere)

Cara Terbaik Untuk Berjemur di Pagi Hari

Waktu yang baik untuk mendapatkan UVB sinar matahari adalah pukul 10.00 pagi.

Mengapa tidak jam 06.00? karena saat jam 06.00 sinar matahari masih mengandung UVA yang dapat memberikan dampak pada penuaan kulit, yaitu keriput. 

O iya, lamanya berjemur juga tergantung pada kulit, ya, Adjarian.

Untuk kita yang memiliki kulit berwarna gelap cukup 15 menit.

Nah, untuk yang memiliki kulit terang cukup 20 menit saja, ya.

Baca Juga: Mengenal Energi Panas dan Energi Bunyi: Sifat-Sifat, Syarat, dan Karakteristiknya

Pada saat berjemur, ada baiknya area utama yang pertama kali terkena sinar matahari adalah punggung.

Dengan menghadapkan punggung langsung ke arah matahari kita juga dapat menjaga wajah kita dari sinar matahari langsung. 

Adjarian, kita perlu sekali menjaga kesehatan kita dengan berjemur di bawah matahari.