Nah, agar rasa teh bunga telang lebih kaya, kita juga bisa menambahkan bahan lain seperti rempah-rempah atau pemanis.
Rempah-rempah yang bisa ditambahkan di antaranya adalah kayu manis atau serai.
Untuk pemanis, kita bisa menggunakan madu atau gula sesuai selera.
Baca Juga: Mengenal Beras Shirataki, Pengganti Nasi yang Sangat Rendah Kalori
O iya, kalau ingin mendapatkan rasa yang lebih segar, kita juga bisa menambahkan air perasan lemon, lo.
Uniknya, jika ditambahkan air perasan lemon, teh bunga telang yang semula kebiruan bisa berubah warna menjadi keunguan.
Nah, itulah cara membuat teh bunga telang. Mudah, bukan?
Selamat mencoba di rumah!