Tetapi jangan salah. Hal itu juga berarti kita bisa merasa lebih baik dan lebih baik lagi bahkan di hari kita merasa sudah baik.
Jangan berlebihan saat hari-hari terasa baik dan juga jangan menghukum diri sendiri pada hari-hari yang buruk. Penyakit bukanlah perlombaan untuk mengatasinya.
Jangan Memaksakan
Merupakan hal yang manusiawi untuk mencoba "memaksa keluar" penyakit atau berpikir bahwa terus-terusan berolahraga akan membuat kita lebih bugar.
Akan tetapi, jika sedang sakit hal itu sering kali menyebabkan lebih banyak kerugian (terkadang permanen) daripada kebaikan.
Dengarkan tubuh kita, Adjarian. Istirahat juga termasuk dari kegiatan yang baik untuk tubuh, kok.
Baca Juga: Hindari 4 Kebiasaan Ini Agar Mata Tidak Menua dan Selalu Sehat
Ketidakpastian
Hal tentang penyakit, terutama kondisi pasca-virus, adalah kita tidak tahu kapan atau apakah penyakit itu akan berakhir.
Hidup dengan ketidakpastian itu bisa lebih sulit daripada gejala apa pun.