Mengenal Fungsi Tulang dan Bagian-Bagian Kerangka Manusia

By Aisha Amira, Senin, 14 Juni 2021 | 20:00 WIB
Fungsi rangka manusia adalah sebagai alat gerak pasif. (Pxhere)

adjar.id - Adjarian, pada umumnya rangka manusia dewasa tersusun dari 206 tulang.

Nah, tulang-tulang yang berada di dalam tubuh kita saling berhubungan dan tersusun membentuk sebuah organ yang disebut denga rangka. 

Rangka pada manusia terdiri dari tulang sejati dan tulang rawan.

Baca Juga: Mengenal Jenis-Jenis Gangguan pada Sistem Peredaran Darah Manusia

O iya, rangka juga berfunsi sebagai alat gerak pasif dan memberi bentuk tubuh. 

Nah, yuk, kita bahas fungsi rangka manusia lebih lanjut beserta bagian-bagian kerangka manusia.

 

"Rangka juga berfungsi untuk menyimpan kalsium, fosfat, dan mineral lain yang dibutuhkan oleh neuron dan otot untuk beraksi."

 

Fungsi Rangka 

Rangka memiliki lima fungsi, yaitu:

- Sebagai alat gerak pasif.

- Memberi bentuk tubuh.

- Melindungi organ tubuh yang lunak.

- Tempat pembentukan sel darah.

- Tempat melekatnya otot-otot dan jaringan. 

Baca Juga: Definisi Sains, Berikut Ciri-ciri dan Apa yang Dilakukan Oleh Saintis

Rangka pada Manusia 

Rangka pada manusia terdiri dari dua jenis, yaitu:

1. Tulang Sejati atau Keras

Contohnya, tulang kepala, kaki, dan tangan.

2. Tulang Rawan

Contohnya, tulang hidung atau tulang telinga. 

 

"Setiap tujuh hingga sepuluh tahun, tulang tubuh, Adjarian, akan bertumbuh dengan bentuk yang berbeda, lo."

 

Bentuk Tulang pada Manusia 

1. Tulang Pipih

Berbentuk pipih atau gepeng. 

Misalnya, tulang tengkorak, tulang belikat, dan tulang rusuk.

2. Tulang Pipa

Berbentuk seperti pipa, bulat, dan panjang.

Baca Juga: Bagian-Bagian Mata, Fungsi, dan Gangguan yang Sering Terjadi pada Mata

Misalnya, tulang lengan dan tulang femur. 

3. Tulang Pendek

Berbentuk pendek dan bulat.

Misalnya, tulang pergelangan tangan, ruas tulang belakang, tulang pergelangan kaki, tulang tempurung lutut, tulang pangkal kaki, dan pangkal lengan. 

 

"Tulang atau rangka manusia berwarna putih."

 

Bagian Kerangka Manusia 

Rangka manusia terbagi menjadi tiga bagian. (Pixabay)

Dalam kerangka manusia, terbagi menjadi tiga bagian, yaitu:

1. Rangka Kepala atau Tengkorak

Rangka kepala berfungsi untuk melindungi otak.

Bagian dari rangka kepala, yaitu:

- Tulang ubun-ubun.

- Tulang dahi.

- Tulang pipi.

- Tulang kepala belakang.

- Tulang pelipis.

- Tulang baji.

- Tulang hidung.

- Tulang rahang atas dan rahang bawah. 

Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Materi Biologi Sistem Gerak pada Manusia

2. Rangka Badan atau Appendikular

Rangka badan berfungsi untuk melindungi jantung, paru-paru, dan organ dalam lainnya. 

Bagian dari rangka badan, yaitu:

- Tulang leher.

- Tulang dada.

- Tulang selangka.

- Tulang belikat.

- Tulang lengan atas.

- Tulang belakang.

- Tulang rusuk.

- Tulang gelang panggul.

- Tulang paha. 

 

"Fosfat, mineral, dan kalsium sangatlah penting untuk pembentukan sel-sel darah atau proses hemopoiesis yang baru saja dihasilkan di tulang sumsum." 

 

3. Rangka Anggota Gerak 

Rangka anggota gerak terdiri dari dua, yaitu anggota gerak atas atau tangan dan anggota gerak bawah atau kaki. 

Bagian-bagian rangka tangan:

- Tulang lengan atas.

- Tulang pengumpil.

- Tulang hasta.

- Ruas-ruas jari tangan.

Baca Juga: Gangguan Pada Sistem Pencernaan serta Faktor yang Memengaruhi

Bagian-bagian rangka kaki:

- Tulang paha.

- Tulang kering.

- Tulang betis.

- Ruas-ruas jari kaki. 

Nah, itulah fungsi tulang dan bagian-bagian kerangka manusia.

Sekarang, yuk, coba jawab pertanyaan di bawah ini!

 

Pertanyaan

Sebutkan salah satu fungsi rangka?

Petunjuk: Cek halaman 2.