adjar.id - Apa yang Adjarian ketahui tentang struktur sel serta bagian-bagiannya?
Pada artikel ini kita akan mempelajari struktur sel serta bagian-bagiannya dalam materi Biologi kelas XI Kurikulum Merdeka.
Bagian terkecil yang membentuk tubuh kita adalah sel. Tubuh kita terdiri atas jutaan sel-sel yang sangat kecil.
Meski kecil, sel-sel tersebut memegang peranan penting dalam kelangsungan hidup serta makhluk hidup lainnya.
Sel merupakan unit terkecil yang menyusun tubuh makhluk hidup dan sebagai tempat terselenggaranya fungsi kehidupan.
Sel juga dipahami sebagai kesatuan atau unit struktural makhluk hidup.
Seorang ahli botani Jerman, Jacob Schleiden mengamati sel tumbuhan secara mikroskopis, sedangkan sel hewan diamati oleh Theodor Schwann.
Keduanya menyimpulkan bahwa setiap makhluk hidup tersusun atas sel-sel serta ada organisme bersel tunggal dan ada juga organisme yang tersusun atau banyak sel.
Ciri-ciri sel adalah dikelilingi oleh membran plasma, memiliki ribosom, mengandung kromosom, dan terdiri dari protoplasma yang merupakan kesatuan dari sitoplasma dan inti sel.
Tahukah Adjarian? Struktur sel terbagi menjadi dua kelompok utama, yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik.
Kedua jenis sel ini sama-sama memiliki perintang selektif atau membran plasma dan sitoplasma.
Baca Juga: Mengenal Struktur, Fungsi, dan Jenis-Jenis Sel di dalam Tubuh
Istilah prokariotik berasal dari bahasa Yunani, yaitu pro yang berarti sebelum dan karyon artinya inti.
Maka sel prokariotik memiliki arti sebelum itu. Bagian dalam sel prokariotik disebut sitoplasma.
Sel prokariotik tidak memiliki nukleus sejati karena bahan intinya masih tersebar di dalam sitoplasma dan belum diselubungi oleh membran inti.
Sementara sel eukariotik termasuk golongan yang memiliki struktur lebih maju, yaitu sama dengan sel tumbuhan dan hewan.
Eukariotik sebagai kelompok organisme yang sel-selnya mengandung nukleus dan dikelilingi oleh membran nukleus.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja bagian dari sel prokariotik dan sel eukariotik!
"Struktur sel ialah pengaturan dan hubungan antara unsur-unsur atau elemen-elemen sel yang saling berhubungan dalam suatu kesatuan sistem sel sebagai unit terkecil makhluk hidup."
- Membran Plasma
Membran plasma adalah sistem membran lapisan terluar membatasi isi sel dari lingkungannya.
Membran ini terdapat pada sel hewan dan tumbuhan yang sangat tipis, hidup, dan bersifat semipermeanbel.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Sel Prokariotik dan Sel Eukariotik, Materi Biologi Kelas 10 SMA
Bagian ini berfungsi sebagai penyelenggara komunikasi antarsel dan juga sebagai organel yang dapat mengontrol masuknya nutrisi dan mineral ke dalam sel.
- Sitoplasma
Sitoplasma ialah zat seperti gel yang berada di dalam sel serta tesusun dari partikel yang berupa material air dan juga protein.
Fungsi utama dari sitoplasma ialah sebagai tempat berlangsungnya reaksi metabolisme yang terdapat di dalam sel.
- Nukleus
Nukleus atau inti sel adalah salah satu organel yang berada di bagian pusat sel yang berfungsi sebagai pusat kegiatan yang ada di dalam sel.
- Ribosom
Ribosom merupakan struktur sel prokariotik berupa butiran yang berfungsi untuk memperbaiki protein.
- Dinding Sel
Pengertian dinding sel adalah bagian terluar dari sebuah sel yang berfungsi sebagai struktur pelindung kedua setelah membran plasma.
- Kapsul
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Lisosom, Struktur, dan Fungsinya
Pengertian kapsul ialah struktur pelindung ketiga setelah membran plasma dan dinding sel.
- Bulu Rambut
Bulu rambut berfungsi sebagai alat perekat sel bakteri pada suatu permukaan dasar atau benda.
- Flagel
Flagel disusun oleh mikrotubulus yang berfungsi dalam pergerakan sel.
- Membran Plasma
Sel eukariotik juga memiliki membran plasma dengan fungsi sebagai pelindung agar isi sel tidak keluar meninggalkan sel.
Selain itu juga sebagai pengontrol zat-zat yang akan masuk maupun keluar meninggalkan sitoplasma.
- Sitoplasma
Pada sel eukariotik, sitoplasma merupakan bagian non-nukleus dari protoplasma.
- Dinding Sel
Baca Juga: Mengenal Jenis-Jenis Organel Sel dan Fungsinya bagi Makhluk Hidup
Dinding sel tersusun oleh selulosa saat sel masih mudah dan sejalan dengan proses pertumbuhan serta perkembangannya.
- Organel
Organel merupakan bagian tertentu dalam sel yang berfungsi sebagai organ.
Organel terdiri atas unit-unit kerja yang memiliki fungsi masing-masing.
Struktur yang membentuk organel, yaitu nukleus, retikulum endoplasma, ribosom, sentriol, badan golgi, lisosom, mitokondria, plastida, dan vakuola.
"Struktur sel terbagi menjadi dua kelompok utama, yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik."
Demikian informasi tentang apa itu struktur sel serta bagian-bagiannya.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan sel prokariotik? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Source | : | kemdikbud.go.id,Gramedia.com-mental |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR