- Seni Rupa Dua Dimensi (2D): Karya ini hanya bisa dilihat dari satu arah dan tidak memiliki kedalaman.
Contoh: lukisan di atas kanvas, sketsa, dan ilustrasi di kertas.
- Seni Rupa Tiga Dimensi (3D): Karya ini bisa dilihat dari berbagai sudut dan memiliki volume.
Contoh: patung, instalasi, dan seni keramik.
3. Pembagian karya seni rupa berdasarkan fungsinya:
- Seni Rupa Murni: Karya seni yang diciptakan untuk tujuan estetika atau keindahan semata, tanpa mempertimbangkan fungsi praktisnya.
Contoh: lukisan atau patung yang dibuat untuk dipajang.
Seni Rupa Terapan: Karya seni yang selain memiliki nilai estetika juga memiliki fungsi praktis dalam kehidupan sehari-hari.
Contoh: desain interior, kerajinan tangan, dan peralatan rumah tangga yang artistik.
Nah, demikian pembahasan soal tentang Karya Seni Rupa pada Bab 1: Berkarya Seni Rupa Dua Dimensi (2D), Seni Budaya kelas X Kurikulum Merdeka.
Tonton video ini, yuk!
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR