adjar.id - Apa yang Adjarian ketahui tentang kata kerja imperatif?
Kali ini kita akan mempelajari tentang contoh kata kerja imperatif.
Kata kerja imperatif merupakan jenis kata yang digunakan untuk memberikan perintah, instruksi, atau ajakan kepada seseorang dalam situasi formal maupun informal.
Nah, kata kerja imperatif biasanya digunakan saat berkomunikasi secara lisan atau tertulis untuk menunjukkan keinginan atau tindakan yang diharapkan dilakukan oleh subjek.
Kata kerja imperatif dapat berkisar antara suruhan yang sangat keras atau kasar dan permohonan halus atau santun.
Tujuan penggunaan kata kerja imperatif ialah untuk memengaruhi perilaku atau tindakan orang lain dalam situasi-situasi sehari-hari.
Entah memberi perintah kepada anak-anak, memberikan instruksi kepada karyawan, atau memberikan nasihat kepada teman.
Ada beragam jenis kata kerja imperatif, seperti imperatif pembiaran, imperatif larangan, imperatif ajakan, imperatif permintaan, imperatif halus, imperatif transitif, dan imperatif tak transitif.
Berikut ini beberapa contoh kata kerja imperatif. Yuk, Simak!
1. Pakailah jaket yang tebal karena malam ini sangat dingin!
2. Makanlah selagi hangat! Jangan berbohong!
Baca Juga: Jenis-Jenis Kata Kerja Menurut Bentuk serta Contohnya
3. Sudilah kamu membantuku mengerjakan tugas ini!
4. Marilah kita doakan Ian agar segera sehat kembali!
5. Marilah kita bersama-sama mengucapkan terima kasih kepada Bapak Tristan sebelum beliau pensiun!
6. Coba pahami contohnya terlebih dahulu sebelum mengerjakan soal itu!
7. Ayo makan di rumah ku siang ini!
8. Jangan lupa bawa payung!
9. Belilah makanan secukupnya!
10. Ayo belajar bersama sebelum ujian!
11. Jangan berbicara di perpustakaan!
12. Dilarang menggunakan handphone di sekolah!
Baca Juga: 20 Contoh Kalimat Verba Material
13. Jangan berisik!
14. Jangan berenang di sungai ini!
15. Jangan menginjak rumput! Jangan menyontek saat ujian!
16. Dilarang membuang sampah di tempat ini!
17. Jangan mengambil barang milik orang lain!
18. Pahamilah petunjuk dengan saksama!
19. Ajaklah keluargamu liburanmu!
20. Pilihlah warna yang kamu sukai!
Demikian penjelasan tentang contoh kata kerja imperatif yang sering muncul dalam percakapan sehari-hari.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan kata kerja imperatif? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR