adjar.id - Pada artikel ini kita akan membahas soal dari buku Cerdas Cergas Berbahasa dan Bersastra Indonesia kelas XI Kurikulum Merdeka.
Terdapat soal Kegiatan 1 Membandingkan Dua Pamflet Pertunjukan Drama di halaman 154-155.
Nah, soal Kegiatan 1 Membandingkan Dua Pamflet Pertunjukan Drama terdiri dari lima pertanyaan berbentuk esai.
Sebelum mengerjakan soal yang tersedia kita diminta untuk memperhatikan kedua pamflet.
Setelah itu bentuk kelompok yang terdiri dari 4-5 siswa dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang tersedia, ya.
Pamflet adalah selebaran lipat yang memuat informasi tentang pengetahuan, pemasaran, penawaran, atau ajakan.
Biasanya pamflet digunakan untuk mengiklankan atau memberikan informasi tentang satu subjek, biasanya bertemakan politik, agama, berita, maupun saran promosi atau iklan.
Berikut ini merupakan pembahasan soal Kegiatan 1 Membandingkan Dua Pamflet Pertunjukan Drama, bahasa Indonesia kelas XI Kurikulum Merdeka.
Pembahasan Soal Kegiatan 1 Membandingkan Dua Pamflet Pertunjukan Drama
Instruksi: Perhatikanlah kedua pamflet tersebut dengan baik! Dalam kelompok yang terdiri atas 4-5 siswa, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.
1. Identifikasi hal-hal apa saja yang harus dicantumkan dalam pamflet pertunjukan drama!
Baca Juga: Jawab Soal Kegiatan 3 Unsur-Unsur dalam Setiap Babak Drama, Bahasa Indonesia Kelas XI
Jawaban: Hal-hal yang harus ada dalam pamflet, antara lain:
- Nama acara/kegiatan atau judul pertunjukan.
- Penyelenggara acara/kegiatan.
- Para pesohor yang menjadi bintang dari pertunjukan.
- Harga tiket dan cara mengaksesnya.
- Sponsor dari penyelenggara pertunjukan.
- Tempat, tanggal, dan waktu pertunjukan.
- Tambahan ada peta tempat pertunjukan.
2. Apa yang harus dilakukan agar pamflet yang kita buat menarik perhatian masyarakat?
Jawaban: Berikut ini beberapa hal yang harus dilakukan agar pamflet menarik perhatian masyarakat, yaitu:
Baca Juga: Jawab Soal Kegiatan 2 Latar Tempat dan Latar Waktu, Bahasa Indonesia Kelas X
- Memberikan informasi yang lengkap.
- Memiliki gambar yang menarik.
- Memiliki warna yang menarik.
- Terdapat isi mengenai acara.
- Mengandung kalimat persuasi di dalamnya.
3. Pamflet juga harus mewakili tema cerita dari naskah drama yang akan dipertunjukkan.
Untuk menuangkan tema dalam pamflet, pembuat pamflet bisa menggambarkan tema tersebut dalam bentuk apa saja?
Jawaban: Kedua pamflet memang menarik, tetapi pamflet seharusnya mewakili tema cerita yang disampaikan dalam pertunjukan drama.
Contohnya dengan mengambil salah satu alur cerita, bentuk tulisan dengan mengutip salah satu kalimat, atau dengan memilih warna yang mewakili cerita.
4. Kalau dibandingkan, pamflet mana yang lebih menarik: pamflet A atau pamflet B? Berikan alasan dan bukti yang mendukung.
Jawaban: Kedua pamflet tersebut sama-sama menarik. Pada pamflet A, terlihat gambar yang menunjukkan gambaran cerita yang akan ditampilkan.
Namun, tulisan pada pamflet tersebut agak susah dibaca karena warnanya yang kurang kontras.
Sementara pada pamflet B semua tulisan mudah dibaca sehingga pembaca dapat mencerna informasi dengan jelas.
Gambar yang ditampilkan juga bukan dalam bentuk foto melainkan ilustrasi.
Tetapi, gambar tersebut mewakili pertunjukkan yang akan dipentaskan oleh penyelenggara.
5. Buatlah rancangan pamflet yang akan kalian buat untuk mendukung pertunjukan drama kelas yang akan diselenggarakan.
Pastikan pamflet tersebut menarik sehingga penonton mau datang menyaksikan pertunjukan tersebut.
Jawaban: Mulailah merancang pamflet dengan menuliskan terlebih dahulu isi yang akan ditampilkan.
Serta informasi yang akan dibagikan dan dicantumkan di dalam pamflet.
Setelah itu gambar terlebih dahulu karakter yang akan dimasukkan di dalam pamflet.
Lalu warnailah dengan menggunakan warna yang menarik.
Nah, itulah pembahasan soal Kegiatan 1 Membandingkan Dua Pamflet Pertunjukan Drama, bahasa Indonesia kelas XI Kurikulum Merdeka.
Baca Juga: Jawab Soal Kegiatan 2 Cerpen 'Malaikat Juga Tahu' Karya Dee Lestari No.2, Bahasa Indonesia Kelas XI
Tonton video ini, yuk!
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR