Misalnya, Stasiun Gambir, Stasiun Kota, Stasiun Jatinegara, Stasiun Solo, dan Stasiun Tuntang.
Selain itu, pemerintah kolonial Belanda juga memperhatikan jaringan rel agar meningkatkan pertumbuhan ekonomi, ya.
Sementara di bidang komunikasi, pada 1746 kantor pos pertama didirikan di Batavia (Jakarta).
Pembangunan kantor pos bisa mempercepat komunikasi melalui pengiriman surat dari pos.
5. Bidang Pendidikan
Tahukah Adjarian? Ketika politik etis diberlakukan, warga pribumi mendapat kesempatan untuk mengakses pendidikan di sekolah formal.
Di perguruan tinggi, ada Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dulunya adalah STOVIA (School tot Opleiding van Indische Artsen).
Hal ini memunculkan kaum terpelajar yang menghasilkan pergerakan para pemuda di Indonesia.
Kaum terpelajari juga banyak yang terjun di bidang jurnalistik sehingga menghasilkan beragam surat kabar.
Puncak dampak kolonialisme di bidang pendidikan adalah momentum Sumpah Pemuda 1928.
Setiap tanggal 28 Oktober, kita pasti memperingati hari itu sebagai bentuk kecintaan pemuda terhadap Republik Indonesia.
"Dampak kolonialisme di Indonesia bisa dilihat di berbagai bidang, seperti bidang sosial budaya, ekonomi, politik, transportasi dan komunikasi, dan pendidikan."
Demikian informasi tentang dampak kolonialisme di Indonesia di berbagai bidang, ya.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan kolonialisme? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com,kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR