adjar.id - Negara-negara di dunia saling membangun relasi yang dapat memberikan keuntungan bagi kedua negara.
Hubungan diplomatik merupakan suatu hubungan yang dijalankan antara negara satu dengan negara lainnya untuk saling memenuhi kebutuhan.
Hubungan diplomatik dilakukan oleh dua atau lebih negara yang bertujuan untuk saling menguntungkan satu sama lain.
Misalnya, keuntungan di bidang ekonomi, politik, sosial budaya, dan lain sebagainya.
Bersumber dari kemlu.go.id, Indonesia telah menjalin kerja sama bilateral dengan 162 negara serta satu teritori.
Nah, negara yang menjalin kerja sama dengan Indonesia terbagi menjadi 8 kawasan, yaitu Afrika, Timur Tengah, Asia Timur dan Pasifik, Asia Selatan dan Tengah, Amerika Utara dan Tengah, Amerika Selatan dan Karibia, Eropa Barat, serta Eropa Tengah dan Timur.
Hubungan diplomatik dibentuk melalui Perjanjian Westphalia pada tahun 1648.
Pada saat itu di Eropa sedang terjadi peperangan untuk merebut kekuasaan.
Sejak perjanjian ini disetujui, terciptalah berbagai norma sistem hukum dan peraturan dalam melakukan diplomasi antarnegara.
Perjanjian Westphalia juga menyebabkan terciptanya sebuah hukum internasional modern untuk mengatur hubungan antarnegara dan masyarakat internasional agar tidak berbuat sewenang-wenang.
Kali ini kita akan mencari tahu apa saja manfaat hubungan diplomatik antarnegara di seluruh dunia. Simak informasi berikut ini.
Baca Juga: Profesi Diplomat: Peran, Tanggung Jawab, dan Jenjang Karier
1. Memperkuat Posisi Perdagangan
Perdagangan internasional termasuk bagian dari hubungan diplomatik antarnegara di dunia.
Ikut serta dalam hubungan internasional berdampak positif bagi Indonesia karena bisa memperkuat posisi perdagangan.
Hal ini dikarenakan kerja sama dalam bidang perdagangan dibuat dengan aturan yang menguntungkan negara-negara anggotanya.
Maka dari itu hal ini bisa memperlancar kegiatan ekspor-impor Indonesia ke berbagai negara.
2. Membantu Meningkatkan Daya Saing Ekonomi
Hubungan diplomatik antarnegara di dunia juga memiliki dampak positif bagi Indonesia, yaitu meningkatkan daya saing ekonomi.
Kerja sama ekonomi bisa menciptakan persaingan sehat antara negara-negara anggota.
Persaingan sehat ini bisa dituangkan melalui peningkatan kemampuan produksi tiap negara dalam menghasilkan produk berdaya saing.
3. Meningkatkan Investasi
Baca Juga: Mengenal Macam-Macam Perangkat Diplomatik Indonesia di Luar Negeri
Salah satu manfaat hubungan diplomatik antarnegara di dunia adalah meningkatkan investasi.
Investasi merupakan penanaman uang atau modal dalam suatu perusahaan atau proyek untuk tujuan keuangan.
4. Menciptakan Perdamaian Dunia
Diplomasi adalah alat yang membawa kepentingan negara dalam level tertentu.
Dari diplomasi tersebut, sebuah negara akan menghasilkan keputusan kerja sama antar negara untuk menyelesaikan konflik yang terjadi.
5. Meningkatkan Kesejahteraan Perekonomian Nasional di Indonesia
Selain manfaat di atas, menfaat dari hubungan antarnegara di dunia adalah mampu meningkatkan kesejahteraan perekonomian nasional di Indonesia.
Manfaat hubungan diplomatik ini juga membantu memudahkan kegiatan ekspor dan impor.
Lalu, apa contoh hubungan diplomatik antarnegara di dunia?
Salah satu contoh hubungan diplomatik antarnegara di dunia adalah Indonesia menjalin hubungan di bidang perdagangan dengan negara-negara di kawasan Asia Pasifik.
Tujuan dari hubungan ini adalah agar kesejahteraan masyarakat nasional jadi lebih baik.
Baca Juga: Tugas dan Fungsi Perwakilan Diplomatik Indonesia di Luar Negeri
Selain itu, kerja sama yang dilakukan oleh Indonesia dan Brasil meliputi peningkat mutu genetik dari protein hewani dan juga pengembangan ternak nasional agar dapat memiliki kualitas ekspor yang baik.
Itulah informasi tentang manfaat hubungan diplomatik antarnegara di dunia serta penjelasannya.
Coba Jawab! |
Berapa negara yang menjalin kerja sama bilateral dengan Indonesia? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Kompas.com,kemlu.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR