adjar.id - Apakah Adjarian pernah menonton sebuah pertunjukan drama?
Drama termasuk ke dalam seni pertunjukkan yang membawakan sebuah cerita.
Cerita yang dibawakan dalam drama biasanya berupa kisah kehidupan yang terdapat konflik di dalamnya.
Dalam artian lain, drama adalah kisah kehidupan manusia yang ditampilkan di pentas berdasarkan naskah dan disaksikan oleh penonton.
O iya, drama dibedakan menjadi beberapa jenis.
Jenis-jenis drama ini dibedakan berdasarkan isinya, cara penyajiannya, hingga jenis ceritanya.
Misalnya, ada drama duka atau yang biasa disebut dengan tragedi.
Drama duka berisi cerita sedih dari tokohnya dan memiliki akhir cerita penuh kesedihan.
Nah, berikut jenis-jenis drama selengkapnya.
Yuk, simak!
"Drama adalah kisah kehidupan manusia yang ditampilkan di pentas berdasarkan naskah dan disaksikan oleh penonton."
Baca Juga: 6 Jenis Drama Berdasarkan Sajian Isi dan Kuantitas Cakapannya, Materi Bahasa Indonesia Kelas XI
1. Drama Absurd
Kata absurd digunakan untuk menyebutkan hal yang tidak jelas.
Drama absurd sendiri adalah drama yang secara sengaja mengabaikan konversi alur, penokohan, dan tema.
Sehingga, tidak seperti drama yang pernah dipentaskan sebelumnya.
2. Drama Baca
Drama baca merupakan drama yang naskahnya hanya cocok untuk dibaca.
Naskah ini tidak cocok untuk dipentaskan.
3. Drama Borjuis
Sesuai namanya, drama borjuis adalah drama yang memiliki tema tentang kehidupan kaum bangsawan.
Drama ini muncul pada abad ke-18.
4. Drama Domestik
Baca Juga: Naskah Drama: Unsur dan Kaidah Penulisan, Materi Bahasa Indonesia Kelas XI Kurikulum Merdeka
Berkebalikan dengan drama borjuis, drama domestik tidak bertema tentang kehidupan kaum bangsawan.
Namun, drama domestik menceritakan tentang kehidupan rakyat biasa.
5. Drama Liturgis
Drama liturgis adalah drama yang berkaitan dengan upacara kebaktian di gereja.
Jadi, pementasan drama liturgis dilakukan bersamaan dengan upacara kebaktian gereja.
Namun, drama ini banyak dilakukan pada abad pertengahan.
6. Drama Satu Babak
Drama satu babak merupakan drama yang alurnya ringkas.
Pementasannya hanya terdiri dari satu babak dengan fokus satu tema, sedikit pemeran, dan latar.
7. Drama Rakyat
Drama rakyat adalah drama yang ada dan berkembang di tengah-tengah masyarakat.
Baca Juga: Cara Mempersiapkan Pertunjukan Drama, Materi Bahasa Indonesia Kelas XI Kurikulum Merdeka
Pementasan drama rakyat sesuai dengan festival rakyat yang ada, terutama di daerah pedesaan.
"Tujuh jenis drama mencakup drama absurd, drama baca, drama borjuis, drama domestik, drama liturgis, drama satu babak, dan drama rakyat."
Nah, itulah jenis-jenis drama.
Coba Jawab! |
Apa yang dimaksud dengan drama duka? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR