adjar.id - Pada buku bahasa Inggris English for Nusantara Kurikulum Merdeka kelas IX, Chapter 3, Section 3, Part B, halaman 174, ada soal Worksheet 3.12.
Pada soal ini, kita ditugaskan untuk menentukan benar atau salah (true or false) pada pernyataan yang telah disediakan.
Pernyataan-pernyataan tersebut diambil dari teks bacaan yang bisa kita baca di halaman 172.
Teks bacaan ini merupakan lanjutan atau Part 2 dari cerita berjudul "Time Travel Car".
Dalam bagian ini cerita dilanjutkan dengan perjalanan Monita dengan mobil terbang.
Saat membuka mata, Monita tiba-tiba hari menjadi siang dan ia berada di gudang.
Monita melihat laki-laki tua duduk, ia bertanya tentang posisinya saat ini.
Laki-laki tua itu menjawab bahwa Monita sekarang ada di Banjarmasin.
Nah, sekarang kita simak pembahasan soalnya berikut ini, yuk!
Instructions: Circle T if the statement is true or F if the statement is false.
Lingkari T jika pernyataan tersebut benar atau F jika pernyataan tersebut salah.
True = Benar
False = Salah
1. Monita was in SMP Merdeka when she opened her eyes.
Monita berada di SMP Merdeka ketika dia membuka matanya.
Answer: False.
2. Monita met Prof. Mahmud in front of the warehouse.
Monita bertemu dengan Prof. Mahmud di depan gudang.
Answer: False.
3. Prof. Mahmud invented the time travel machine.
Mahmud menemukan mesin penjelajah waktu.
Answer: True.
4. Prof. Mahmud was an expert in electrical engineering.
Mahmud adalah seorang ahli dalam bidang teknik elektro.
Answer: True
5. The security officer believed that Monita was from the future.
Petugas keamanan percaya bahwa Monita berasal dari masa depan.
Answer: False.
Itulah pembahasan soal Worksheet 3.12.
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR