1. Setiap peserta bebas memilih prodi di PTN Akademik, PTN Vokasi, dan/atau PTKIN.
2. Setiap peserta diperbolehkan memilih maksimal empat prodi yang terdiri dari dua pilihan Program Akademik dan dua pilihan Program Vokasi dengan ketentuan sebagai berikut:
- Jika memilih satu prodi, maka bebas memilih program studi apapun, baik S1, D3, maupun D4.
- Jika memilih dua prodi, maka bebas memilih prodi apapun, misalnya 2 prodi D3, 2 prodi D4, atau 2 prodi S1.
- Jika memilih tiga prodi, maka harus memilih dua prodi S1 dan satu prodi D3 atau D4.
- Jika memilih empat prodi, maka harus memilih dua prodi S1 dan dua prodi D3 atau D4.
3. Urutan dalam pemilihan prodi menyatakan prioritas pilihan.
4. Peserta KIP Kuliah tidak dapat memilih PTKIN.
Setelah yakin dengan prodi pilihan, maka cara memilih prodi ketika mendaftar UTBK-SNBT 2024, yaitu:
1. Membuka lamanh ttps://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
2. Melakukan login dengan menggunakan akun yang telah didaftarkan.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR