Dengan ini, tercipta kemudahan kepada pengguna untuk menemukan transportasi di sekitarnya dengan tarif yang sudah disesuaikan.
2. Perhitungan Estimasi Biaya Ekspedisi Barang
Peta digital membantu perusahaan ekspedisi pengiriman untuk mendapatkan data jarak suatu tempat.
Sehingga, mereka bisa mengetahui estimasi biaya pengiriman yang akan dibebankan kepada pelanggan.
Di sisi lain, pelanggan juga dapat mengira-ira besaran biaya yang diperlukan.
Ini dapat dilakukan dengan mengecek secara mandiri melalui aplikasi ekspedisi pengiriman yang digunakan.
3. Perhitungan Perkiraan Lama Waktu Pengiriman Barang
Selain biaya, adanya peta digital juga membantu dalam perhitungan perkiraan lama waktu pengiriman barang.
Data jarak, lalu lintas, dan jenis transportasi saling terintegrasi sehingga dapat menghasilkan estimasi waktu.
4. Memudahkan Menemukan Alamat
Bayangkan jika peta digital tidak ada, kita akan repot untuk menemukan alamat jika ingin bepergian.
Baca Juga: Syarat Pembuatan, Unsur Kelengkapan, dan Manfaat Peta bagi Penggunanya
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR