Keberdayaan kolektif memungkinkan distribusi sumber daya dan peluang secara lebih adil.
Selain itu juga mengurangi kesenjangan sosial, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.
5. Keamanan dan Perlindungan
Kohesi sosial dapat meningkatkan tingkat keamanan dan perlindungan dalam masyarakat.
Ketika anggota masyarakat merasa terikat satu sama lain, mereka cenderung lebih peduli terhadap keamanan bersama dan lebih mampu berkolaborasi dalam menjaga ketertiban sosial.
"Manfaat kohesi sosial, di antaranya solidaritas dan kebersamaan, stabilitas sosial, identitas bersama, kesejahteraan bersama, serta keamanan dan perlindungan."
Nah, itu tadi beberapa manfaat dari adanya kohesi sosial dalam masyarakat.
Coba Jawab! |
Apa elemen yang bisa memengaruhi kohesi sosial? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Sosiologi untuk SMA Kelas XI karya Joan Hesti Gita Purwasih dan Seli Septiana Pratiwi, Kemdikbudristek tahun 2021.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR