Sedangkan UKT Pendidikan Unggul Bersubsidi adalah potongan biaya kuliah yang diberikan sebesar 25%, 50%, 75%, dan 100%.
Nah, dua jenis UKT tersebut berlaku untuk mahasiswa yang diterima di jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri.
Akan tetapi, bagi mahasiswa yang masuk jalur Mandiri akan mendapatkan tambahan biaya dari Sumbangan Solidaritas Pendidikan Unggul atau SSPU.
Selain itu, mahasiswa jalur Mandiri juga akan mendapatkan UKT Pendidikan Unggul.
Untuk bidang ilmu sains, teknologi, dan kesehatan, besaran SSPU sekitar Rp 30.000.000, sementara untuk bidang ilmu sosial dan humaniora besaran SSPU sekitar Rp 20.000.000
Universitas Diponegoro atau Undip merupakan salah satu PTN yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah.
Biaya kuliah S1 di Undip menggunakan sistem UKT yang terbagi ke dalam delapan golongan, baik untuk prodi bidang saintek maupun soshum.
Besaran UKT Undip ini juga berbeda-beda, mulai dari Rp 500.000 sampai Rp 22.000.000 bagi mahasiswa prodi Kedokteran.
Selain itu, mahasiswa yang masuk melalui jalur mandiri akan dikenakan SPI yang dibayarkan satu kali selama masa studi.
SPI Undip terbagi menjadi dua golongan, yaitu berkitar dari Rp 10.000.000 sampai Rp 250.000.000.
Institut Teknologi Bandung atau ITB menerapkan UTK sebagai sistem biaya kuliah.
Baca Juga: Besaran Biaya Kuliah Jurusan Teknik
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | AdjarID |
KOMENTAR