adjar.id - Pada buku Ekonomi kelas XII Kurikulum Merdeka, terdapat soal Artikel Literasi di halaman 87 bab 2.
Dalam soal tersebut, kita diminta menjawab beberapa pertanyaan terkait ekonomi internasional dari artikel berjudul "Nilai Ekspor dan Impor RI Turun secara Bulanan pada Mei 2022".
Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut.
Ekonomi internasional adalah cabang ilmu ekonomi yang mempelajari interaksi ekonomi antar negara.
Disiplin ini mencakup analisis tentang bagaimana negara-negara berinteraksi dalam hal perdagangan, investasi, aliran modal, dan pertukaran teknologi.
Beberapa konsep utama dalam ekonomi internasional melibatkan studi mengenai neraca perdagangan, nilai tukar mata uang, kebijakan perdagangan internasional, dan lainnya.
Yuk, simak pembahasan soal Artikel Literasi tentang ekonomi internasional berikut untuk referensi!
Artikel Literasi tentang Ekonomi Internasional
1. Berdasarkan diagram batang yang ditampilkan, berikan kesimpulan terkait kondisi neraca perdagangan Indonesia selama tiga bulan terakhir!
Jawaban: Selama tiga bulan terakhir dari bulan Maret, April, dan Mei nilai ekspor dan impor Indonesia mengalami kenaikan dan penurunan.
Nilai ekspor mengalami sedikit kenaikan di bulan April dan kembali mengalami penurunan di bulan Mei.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR