adjar.id - Surat berisi tulisan atau informasi yang digunakan sebagai media berkomunikasi.
Pernahkah Adjarian berkirim surat dengan teman?
Surat tersebut merupakan surat pribadi.
Surat pribadi adalah surat yang ditulis dan dikirim untuk kepentingan pribadi.
Nah, selain surat pribadi, ada pula jenis surat lainnya yang disebut surat resmi.
Surat resmi adalah surat yang dikeluarkan oleh instansi atau lembaga, ditujukan kepada instansi lain atau perseorangan.
Isi surat resmi biasanya perihal kedinasan. Contoh surat resmi di antaranya surat undangan, surat jual beli, surat perjanjian dan nota dinas.
Untuk menyusun surat resmi kita harus menggunakan bahasa baku yang singkat, lugas, dan tidak bertele-tele.
Penyusunan surat resmi juga harus lengkap sesuai dengan unsur-unsurnya.
Berikut unsur-unsur surat resmi.
"Surat resmi merupakan surat yang dikeluarkan oleh instansi atau lembaga, ditunjukan kepada instansi lain atau perseorangan."
Baca Juga: 5 Macam Surat Resmi, Materi Bahasa Indonesia Kelas VII
1. Kop surat atau kepala surat
Kop surat atau kepala surat merupakan unsur penting dari surat resmi yang terletak di bagian paling atas surat.
2. Tanggal surat
Tanggal surat pada surat resmi menunjukkan kapan surat tersebut dibuat dan biasanya terletak di bawah kop surat.
3. Nomor surat
Nomor surat adalah serangkaian kode yang ada dalam surat resmi dan memiliki arti tertentu.
4. Lampiran surat
Lampiran surat pada surat resmi berisi dokumen pendukung surat.
5. Perihal surat
Perihal surat memiliki fungsi untuk memberitahu pembaca tentang topik dalam surat resmi.
6. Tujuan surat
Baca Juga: Mengenal Fungsi dan Jenis-Jenis Surat serta Perbedaan Surat Resmi dan Surat Pribadi
Surat resmi dibuat dengan tujuan yang penting dan pasti.
Hal ini akan disampaikan dalam unsur tujuan surat, seperti izin penugasan, pengumuman, dan lain-lain.
7. Salam pembuka
Salam pembuka pada surat resmi dibuat secara formal.
8. Isi surat
Isi surat adalah penjelasan maksud utama alasan dibuatnya surat.
9. Penutup surat
Penutup surat dalam surat resmi berisi penegasan kembali, simpulan, atau harapan.
10. Salam penutup
Sama dengan salam pembuka, salam penutup juga dibuat secara formal yang menunjukkan penghormatan kepada pembaca.
11. Identitas pengirim
Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Surat Pribadi dan Surat Resmi?
Identitas pengirim adalah informasi tentang pengirim surat.
"Unsur surat resmi meliputi kop surat, tanggal surat, nomor surat, lampiran surat, perihal surat, tujuan surat, salam pembuka, isi surat, penutup surat, salam penutup, dan identitas pengirim."
Nah, itu tadi perkenalan kita dengan surat resmi, apakah sekarang Adjarian sudah bisa membedakannya dengan surat pribadi?
Coba Jawab! |
Bahasa apa yang digunakan dalam surat resmi? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Bahasa Indonesia Anak-Anak yang Mengubah Dunia SD Kelas VI Karya Ade Kumalasari, dkk., Kemdikbud.
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR