adjar.id - Kerajaan Hindu-Buddha di Pulau Jawa salah satunya adalah Kerajaan Singasari.
Kerajaan Singasari ini didirikan oleh Ken Arok pada abad ke-13.
Selain mendirikan kerajaan, Ken Arok juga menjadi raja pertama kerajaan tersebut.
Kerajaan Singasari ini terletak di Daerah Singasari, Malang, Jawa Timur, Adjarian.
Puncak kejayaan dari Kerajaan Singasari terjadi pada masa pemerintahan Raja Kertanegara di tahun 1272 sampai 1292 Masehi.
Selain membawa Kerajaan Singasari ke puncak kejayaan, Raja Kertanegara juga membawa kerajaan ini menuju keruntuhan.
Faktor penyebab runtuhnya Kerajaan Singasari salah satunya karena lemahnya pertahanan kerajaan karena raja dan jajarannya terlalu sibuk melakukan ekspansi ke luar Jawa.
Meski tidak lama, Kerajaan Singasari memiliki peninggalan sejarah yang menjadi bukti keberadaan kerajaan tersebut di masa lalu, salah satunya berupa candi.
Berikut candi-candi peninggalan Kerajaan Singasari.
"Kerajaan Singasari merupakan kerajaan bercorak Hindu-Buddha yang berdiri pada abad ke-13 Masehi."
Beberapa candi yang merupakan peninggalan dari Kerajaan Singasari, yaitu:
Baca Juga: Sejarah Kerajaan Singasari Menurut Prasasti Mula Malurung
1. Candi Kidal
Candi Kidal adalah peninggalan paling terkenal dari Kerajaan Singasari.
Candi Kidal terletak di Desa Kidal, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Candi ini dibangun pada abad ke-13 dan didedikasikan untuk raja Singasari, yaitu Raja Anusapati.
Candi Kidal dibangun sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasa yang telah diberikan oleh Raja Anusapati.
Candi Kidal memiliki arsitektur yang khas dengan ornamen relief yang indah.
2. Candi Jago
Candi Jago terletak di Desa Tumpang, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Candi ini juga didirikan pada masa Kerajaan Singasari, tepatnya pada pemerintahan Raja Kertanegara.
Seperti Candi Singasari, Candi Jago memiliki ornamen relief yang indah, dan strukturnya mencerminkan kekayaan seni serta budaya pada masa itu.
3. Candi Sumberawan
Baca Juga: Sejarah Kerajaan Singasari Menurut Kitab Pararaton dan Negarakertagama
Candi ini terletak di Desa Toyomarto, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang.
Meskipun sekarang dalam kondisi yang rusak, Candi Sumberawan diperkirakan berasal dari periode Kerajaan Singasari.
Pada dinding candi, terdapat relief-relief yang menggambarkan ajaran Buddha.
4. Candi Jawi
Candi Jawi diperkirakan dibangun pada abad ke-13 yang terletak di desa Candi Wates, Kecamatan Prigen, Pasuruan.
Candi Jawi menurut Kitab Negarakertagama didirikan atas perintah dari Raja Kertanegara.
Candi Jawi ini berfungsi sebagai tempat ibadah bagi umat Siwa-Buddha.
5. Candi Singasari
Candi Singasari merupakan candi yang terletak di Desa Candirenggo, Kecamatan Singasari, Malang.
Candi ini memiliki bentuk bujung sanggar yang terdiri dari berbagai tingkatan.
Tingkat bawah mempunyai tinggi dua meter, bagian kaki juga tinggi, bagian tubuh candi dibuat ramping, dan bagian atapnya berbentuk limas.
Baca Juga: Masa Kejayaan Kerajaan Singasari
Candi Singasari merupakan tempat peristirahatan bagi Raja Kertanegara.
"Candi peninggalan Kerajaan Singasari, di antaranya Candi Kidal, Candi Jago, Candi Sumberawan, Candi Jawi, dan Candi Singasari."
Nah, itulah beberapa candi peninggalan dari Kerajaan Singasari, salah satunya adalah Candi Kidal.
Coba Jawab! |
Apa alasan didirikannya Candi Kidal? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
---
Sumber: Buku Sejarah Indonesia SMA/MA/SMK/MAK Kelas X Edisi Revisi 2017 karya Restu Gunawan, dkk.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR