adjar.id - Keberadaan Kerajaan Majapahit di zaman dahulu bisa dibuktikan dengan adanya berbagai peninggalan bersejarah.
Salah satu peninggalan bersejarah tersebut berupa bangunan candi, Adjarian.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), candi adalah bangunan kuno yang dibuat dari batu (sebagai tempat pemujaan, penyimpanan abu jenazah raja-raja, pendeta-pendeta Hindu atau Buddha pada zaman dulu).
Nah, Kerajaan Majapahit merupakan salah satu kerajaan bercorak Hindu-Buddha terbesar yang pernah berdiri di Nusantara.
Daerah kekuasaan Kerajaan Majapahit menurut Kitab Negarakertagama meliputi seluruh wilayah Indonesia saat ini, kecuali wilayah Sunda.
Kerajaan Majapahit juga menjalin hubungan dengan negara-negara lain, seperti Campa, Siam, Birma bagian Selatan, Kamboja, Tiongkok, dan Vietnam.
Pendiri Kerajaan Majapahit adalah Raden Wijaya yang mendirikan kerajaan di tahun 1293.
Sementara puncak kejayaan Kerajaan Majapahit terjadi pada masa pemerintahan Hayam Wuruk dengan didampingi patih Gajah Mada.
Yuk, kita cari tahu candi peninggalan Kerajaan Majapahit berikut ini!
"Kerajaan Majapahit merupakan kerajaan bercorak Hindu-Buddha yang berlokasi di Trowulan, Jawa Timur."
Candi yang merupakan peninggalan Kerajaan Majapahit, di antaranya:
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR