Bullying verbal adalah bentuk bullying yang dilakukan secara langsung.
Misalnya memanggil nama orang dengan panggilan atau julukan yang mengejek, menggoda, mengancam, dan buruk.
2. Bullying Fisik
Bullying fisik adalah perilaku bullying dengan melakukan tindakan mendorong, mengambil barang orang lain, dan lain sebagainya.
3. Bullying Sosial
Bullying sosial adalah perilaku yang sifatnya mengisolasi dan memisahkan korban.
Hal ini termasuk di dalamnya menyebarkan rumor yang menjelek-jelekkan korban, tidak mengikutsertakan korban dalam berbagai kegiatan, dan lainnya.
4. Bullying Relasional
Bullying relasional merupakan bentuk bullying yang berupa tindakan mengucilkan atau memfitnah seseorang.
5. Cyber Bullying
Cyber bullying merupakan tindakan bullying dengan menggunakan teknologi digital, seperti telepon genggam, internet, atau kamera.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR