Bagian pembuka berisikan definisi umum objek yang diamati.
Pembuka yang berisi definisi umum objek ini berada di paragraf pertama teks laporan hasil observasi.
2. Isi
Selanjutnya ada isi yang di dalamnya terdapat deskripsi bagian, yaitu penjelasan mengenai objek yang dibahas pada bagian definisi umum.
Secara sederhana, pada struktur isi merupakan penjelasan lebih rinci dari objek yang sudah dijelaskan secara umum pada bagian pembuka.
3. Penutup
Terakhir adalah penutup yang berisi simpulan dari semua penjelasan pada bagian pembuka dan isi.
Simpulan memuat hasil akhir yang dijelaskan dalam kalimat yang lebih ringkas.
Nah, itu dia struktur yang menyusun teks laporan hasil observasi.
Coba Jawab! |
Apa tujuan teks laporan hasil observasi? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
---
Sumber: Buku Bahasa Indonesia SMP Kelas VIII Karya Maya Lestari Gusfitri, dkk., Kemdikbud.
Tonton video ini juga, yuk!
Penulis | : | Mumtahanah Kurniawati |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR