adjar.id - Indonesia merupakan negara yang kaya akan keberagaman, salah satunya keberagaman bahasa.
Hampir setiap daerah di Indonesia memiliki bahasanya masing-masing, Adjarian.
Bahasa daerah merupakan kekayaan yang dimiliki oleh negara Indonesia dan harus tetap dilestarikan.
Tujuannya, agar bahasa daerah tetap lestari dan tidak punah karena perkembangan zaman.
O iya, menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), bahasa daerah adalah bahasa yang lazim dipakai di suatu daerah atau bahasa suku bangsa.
Bahasa daerah bisa juga diartikan sebagai bahasa yang dituturkan atau digunakan di suatu wilayah.
Nah, keberagaman bahasa daerah di Indonesia bisa kita lihat dari ucapan menanyakan kabar yang berbeda-beda di setiap daerah.
Yuk, simak contoh ucapan menanyakan kabar dalam berbagai daerah berikut ini!
Contoh ucapan menanyakan kabar dalam berbagai bahasa daerah di Indonesia, di antaranya:
1. Bahasa Aceh: Neu na haba?
2. Bahasa Nias: Hadia duria?
Baca Juga: Bisa Punah, Ini 11 Bahasa Daerah di Indonesia yang Telah Punah
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR