adjar.id - Permainan softball merupakan salah satu bentuk permainan olahraga bola kecil.
Softball adalah olahraga yang mirip dengan baseball, tetapi dimainkan dengan bola yang lebih besar dan lapangan yang lebih kecil.
Olahraga ini biasanya dimainkan oleh dua tim yang berusaha mencetak poin.
Poin dibuat dengan cara melemparkan bola dan memukulnya dengan alat pemukul agar mendapatkan skor, Adjarian.
Nah, jumlah pemain softball dalam satu regu berjumlah sembilan orang.
Kesembilan pemain tersebut dalam pertandingan softball akan menempatkan posisi yang berbeda-beda.
O iya, pemainan softball lebih menekankan pada keterampilan melempar, memukul, dan strategi tim yang kuat.
Berikut posisi dan tugas pemain softball.
"Softball merupakan jenis pemainan bola kecil yang dimainkan secara beregu dengan masing-masing regu berisi sembilan orang."
Ada delapan posisi dalam permainan softball, yaitu:
1. Batter
Baca Juga: 7 Perlengkapan pada Permainan Softball dan Spesifikasinya
Batter adalah posisi pemukul dalam permainan softball.
Tugas dari posisi batter ini adalah memukul bola untuk mencetak angka atau run dan berlari ke base.
Batter ini jugalah yang menyentuh atau menginjak semua base secara berurutan dan kembali lagi ke home plate.
2. Catcher
Catcher adalah pemain dalam softball yang bertugas untuk menangkap bola hasil lemparan pitcher yang gagal dipukul oleh batter.
Catcher ini juga bertugas untuk menjaga home plate dan melempar bola ke base satu, dua, serta tiga untuk menghentikan lawan.
3. Pitcher
Pitcher adalah pemain dalam softball yang bertugas untuk melempar bola.
Pitcher juga bertugas untuk menjaga base pertama dan membantu pemain di belakang home plate.
4. First Baseman
First baseman bertugas untuk menangkap bola yang dilempar atau dipukul ke arah base pertama.
Baca Juga: Cara Melakukan Keterampilan Gerak Memukul pada Olahraga Softball
5. Second Baseman
Second baseman merupakan posisi pemain dalam softball yang berada di antara first baseman dan base kedua serta berdekatan.
Tugas dari second baseman ini adalah untuk menjaga wilayahnya, mematikan pelari di base kedua, dan membuat mati pelari dengan melempar bola ke base satu.
6. Third Baseman
Third baseman adalah pemain yang posisinya berada di dekat base ketiga sampai ke posisi belakang shortstop.
Tugas dari third baseman adalah untuk mematikan pelari dengan cara melempar bola ke first baseman.
7. Shortstop
Shortstop adalah pemain dalam softball yang berada di sekitar base kedua dan base ketiga.
Shortstop bertugas untuk menangkap semua bola yang menuju ke wilayahnya.
Seorang shortstop juga memiliki tugas untuk membantu second baseman dalam menjaga base kedua.
8. Outfielders
Baca Juga: Cara Melempar Bola Lurus pada Olahraga Softball dan Kesalahan yang Sering Terjadi
Outfielders adalah posisi pemain yang ada di daerah luat atau outfield, yaitu wilayah berumput yang ada di belakang infield.
Pemain yang posisinya sebagai outfielder dibedakan menjadi tiga, yaitu:
- Right fielders yang bertugas menjaga pukulan bola yang mengarang ke wilayahnya.
- Left fielders yang bertugas menjaga pukulan bola yang mengarah ke wilayahnya.
- Center fielders berada di tengah yang bertugas mengarahkan bola ke right dan left fielders.
"Posisi pemain softball, yaitu batter, catcher, pitcher, first baseman, second baseman, third baseman, shortstop, dan outfielders."
Nah, itulah posisi dan tugas pemain softball.
Coba Jawab! |
Apa tugas batter? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
---
Sumber: Buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk SMA/MA/SMK/MAK Kelas X Edisi Revisi 2017 karya Sudrajat Wiradihardja dan Syarifudin.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR