adjar.id - Dalam kehidupan masyarakat, kita akan menemukan berbagai jenis kelompok sosial.
Kelompok sosial adalah sekelompok individu yang saling berinteraksi dan membentuk hubungan sosial berdasarkan kepentingan yang sama.
Menurut Soerjono Soekanto, kelompok sosial adalah suatu kesatuan manusia yang hidup berdampingan karena hubungan timbal balik dan saling memengaruhi.
Sementara menurut George Homans, kelompok sosial adalah kumpulan individu yang saling berinteraksi, melakukan kegiatan, dan perasaan yang mendorong terbentuknya sesatu yang terorganisir.
Nah, kelompok sosial bisa terbentuk karena berbagai alasan, seperti kesamaan kepentingan, tujuan, nilai-nilai, aktivitas, atau identitas.
Interaksi dalam kelompok sosial ini mencakup komunikasi, kerja sama, saling mempengaruhi, dan saling mendukung.
Kelompok sosial memainkan peran penting dalam kehidupan sosial manusia, Adjarian.
Hal ini karena kelompok sosial dapat membantu memenuhi kebutuhan sosial, emosional, dan psikologis individu.
Melalui kelompok sosial, individu dapat membangun hubungan, memperoleh dukungan, dan merasa termasuk dalam suatu komunitas.
Yuk, kita simak penjelasan tentang klasifikasi kelompok sosial berdasarkan proses terbentuknya berikut ini!
"Kelompok sosial dapat mencakup berbagai jenis, mulai dari keluarga, teman, rekan kerja, kelompok belajar, hingga masyarakat dalam skala yang lebih besar."
Baca Juga: 5 Faktor Pendorong Dinamika Kelompok Sosial dari Dalam Masyarakat
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR