adjar.id - Salah satu beasiswa perguruan tinggi yang dibuka pada tahun 2023 adalah beasiswa Aperti BUMN atau Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara.
Pendaftaran beasiswa Aperti BUMN 2023 dibuka mulai tanggal 17 Juni dan akan ditutup pada 2 Juli 2023.
Pendaftaran dapat dilakukan secara online dengan mengunjungi laman http://aperti-bumn.org/.
Setelah pendaftaran, tahap selanjutnya adalah seleksi administrasi dan wawancara online.
Tahapan tersebut akan dilaksanakan pada 10-12 Juli 2023.
Nah, calon mahasiswa yang dinyatakan lolos seleksi akan diumumkan pada tanggal 17 Juli.
Penerima beasiswa Aperti BUMN akan memperoleh keuntungan berupa kuliah gratis selama masa studi di universitas yang dipilih.
Persyaratan untuk dapat mendaftar program beasiswa Aperti BUMN 2023, yaitu:
1. Siswa SMA/SMK/MA lulusan tahun 2022 dan 2023.
2. Melampirkan nilai rapor semester 1 sampai 5.
3. Melampirkan sertifikat prestasi akademik atau nonakademik.
4. Berkas pendaftaran diunggah secara online pada website perguruan tinggi yang dipilih.
5. Peserta hanya boleh memilih satu (1) tujuan perguruan tinggi.
Ada delapan mitra perguruan tinggi BUMN yang dapat dipilih oleh pendaftar beasiswa Aperti BUMN 2023, yakni:
1. Institut Teknologi Telkom Surabaya (ITTS).
2. Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP).
3. Institut Teknologi PLN (ITPLN).
4. Telkom University.
5. Universitas Pertamina.
6. Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI).
7. Universitas Logistik dan Bisnis Internasional (ULBI).
8. Politeknik Semen Indonesia.
Nah, itulah informasi seputar beasiswa Aperti BUMN tahun 2023, Adjarian.
Tertarik untuk mendaftar?
Coba Jawab! |
Sampai kapan pendaftaran beasiswa Aperti BUMN 2023 dibuka? |
Petunjuk: Cek halaman 1. |
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rahwiku Mahanani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR