adjar.id - Indonesia merupakan negara yang memiliki masyarakat majemuk di dunia.
Dalam buku Sosiologi kelas 11 karya Vina Dwi Laning, terdapat satu soal pada Uji Kompetensi di halaman 110.
Pada soal tersebut, kita diminta untuk menjelaskan penyebab masyarakat majemuk di Indonesia.
Nah, kali ini kita akan membahas soal tersebut, Adjarian.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), majemuk berarti terdiri atas beberapa bagian yang merupakan kesatuan.
Masyarakat majemuk adalah masyarakat yang terdiri atas berbagai kebudayaan dan kepentingan yang beragaman dan melebur menjadi satu kesatuan.
Fenomena masyarakat majemuk di Indonesia sudah ada sejak zaman kekuasaan Hindia Belanda.
Konsep masyarakat majemuk di Indonesia dilihat berdasarkan struktur sosialnya dan mempunyai perbedaan budaya di antara masyarakatnya.
Nah, pada masyarakat majemuk, umumnya terdapat satu kelompok di dalamnya, baik kelompok sosial maupun etnik.
Meski masyarakat Indonesia memiliki perbedaan agama, bahasa, budaya, dan lainnya, tetapi kemajemukan tetap bisa dipertahankan di Indonesia.
O iya, sekarang mari kita simak pembahasan soal penyebab masyarakat majemuk di Indonesia berikut!
Baca Juga: Syarat dan Faktor-Faktor yang Membentuk Integrasi Nasional
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR