adjar.id - Perilaku menyimpang juga dikenal sebagai penyimpangan sosial.
Perilaku menyimpang yang dilakukan oleh individu ataupun kelompok bisa memberikan dampak, baik bagi diri sendiri maupun masyarakat.
Perilaku menyimpang merupakan suatu perilaku yang tidak sesuai dengan nilai dan norma di masyarakat.
Umumnya, perilaku menyimpang ini sering dikaitkan dengan perilaku atau tindakan yang bersifat negatif, Adjarian.
Menurut Bruce J. Cohen, perilaku menyimpang adalah perilaku atau perbuatan yang tidak berhasil menyesuaikan diri dengan kehendak masyarakat maupun kelompok tertentu di masyarakat.
Sementara menurut Gilin, perilaku menyimpang adalah perilaku yang menyimpang dari nilai sosial keluarga ataupun masyarakat.
Jadi, perilaku menyimpang merupakan perilaku yang tidak sesuai dengan nilai dan norma yang telah disepakati bersama di masyarakat.
Adanya nilai dan norma di masyarakat ini membuat berbagai tindakan manusia dibatasi untuk berperilaku sesuai yang dianggap baik oleh masyarakat.
Jika tindakan yang dilakukan tidak sesuai, maka tindakan tersebut disebut sebagai perilaku menyimpang, Adjarian.
Nah, perilaku menyimpang ini bisa berdampak bagi diri sendiri dan juga masyarakat.
"Perilaku menyimpang dapat dikatakan sebagai bentuk perilaku yang tidak sesuai dengan nilai dan norma serta dianggap bersifat negatif."
Baca Juga: Penyebab Perilaku Menyimpang Menurut Casare Lambroso
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR