Berikut ini beberapa pengertian penelitian sosial menurut para ahli.
1. Sutrisno Hadi
Penelitian sosial adalah usaha menemukan sesuatu untuk mengisi kekosongan atau kekurangan, mengembangkan, memperluas, dan menggali lebih dalam apa yang telah ada.
Selain itu juga untuk menguji kebenaran terhadap apa yang sudah ada tetapi diragukan kebenarannya.
2. Soerjono Soekanto
Soerjono Soekanto menjelaskan bahwa penelitian sosial adalah proses pengungkapan kebenaran yang didasarkan pada penggunaan konsep-konsep dasar yang dalam sosiologi dikenal sebagai sebuah ilmu.
3. Marzuki
Menurut Marzuki, penelitian sosial adalah suatu usaha mengumpulkan, mencari, dan menganalisis fakta-fakta suatu masalah.
4. Pauline V. Young
Menurut Pauline V. Young, penelitian sosial adalah suatu usaha ilmiah dengan menggunakan metode logis yang mempunyai tujuan untuk menemukan fakta.
Hal ini dilakukan untuk menganalisis kaitan, urutan, penjelasan, dan hukum alam yang mengaturnya.
Baca Juga: Peranan dan Sumber Masalah Penelitian Sosial
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR