2. Rabun Dekat
Rabun dekat atau hipermetropi adalah gangguan mata di mana mata tidak bisa melihat benda dengan jelas dalam jarak dekat.
Biasanya rabun dekat ini disebabkan oleh usia tua dan faktor turunan.
Penggunaan kacamata plus bisa membantu penglihatan penyandang gangguan rabun dekat.
3. Mata Silindris
Mata silindris merupakan gangguan penglihatan yang membuat pandangan menjadi kabur dan sulit fokus pada benda.
Penyebab mata silindris karena bentuk lengkungan kornea mata yang tidak normal, sehingga cahaya tidak dapat fokus pada retina.
Penggunaan kacamata silindris dapat membantu penyandang gangguan mata silindris.
4. Presbiopia
Presbiopia merupakan hilangnya kemampuan mata secara bertahap untuk fokus terhadap objek terdekat.
Sehingga, penyandang presbiopia harus melihat dari jarak yang jauh agar bisa fokus.
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR