adjar.id – Babak 16 besar Piala Dunia 2022 telah usai dan kini memasuki babak 8 besar.
Kejutan terjadi pada pertandingan babak 16 besar antara Timnas Maroko menghadapi Timnas Spanyol yang baru berlangsung tadi malam, Selasa (6/12/2022).
Di luar dugaan, Timnas Spanyol harus mengakui keunggulan Timnas Maroko yang berhasil memenangkan pertandingan melalui babak adu penalti.
Timnas Maroko dan Timnas Spanyol berbagi hasil imbang 0-0 selama pertandingan 90 menit dan perpanjangan waktu 30 menit.
Akan tetapi, semua berubah saat memasuki babak adu penalti, Adjarian.
Tiga penendang penalti Timnas Spanyol gagal mengeksekusi penalti. Hal itu membuat Timnas Maroko berhasil memenangkan pertandingan adu penalti dengan skor 3-0.
Di laga lainnya, Timnas Portugas berhasil pesta gol ke gawang Timnas Swiss dengan skor 6-1 yang membawa mereka masuk ke babak 8 besar Piala Dunia 2022.
Nah, di babak 8 besar nanti, Timnas Kroasia melawan Timnas Brasil akan menjadi laga pembuka.
O iya, berikut daftar tim yang lolos ke babak 8 besar dan jadwal pertandingan 8 besar Piala Dunia 2022 selengkapnya.
1. Timnas Belanda
2. Timnas Argentina
Baca Juga: Kapan Pertandingan Final Piala Dunia 2022 Dilaksanakan?
3. Timnas Kroasia
4. Timnas Brasil
5. Timnas Inggris
6. Timnas Prancis
7. Timnas Maroko
8. Timnas Portugal
1. Kroasia vs Brasil
Jumat, 9 Desember 2022, pukul 22.00 WIB, di Education City Stadium, Qatar
2. Belanda vs Argentina
Sabtu, 10 Desember 2022, pukul 02.00 WIB, di Lusail Stadium, Qatar
3. Maroko vs Portugal
Baca Juga: 9 Rekor Serba Pertama pada Gelaran Piala Dunia 2022
Sabtu, 10 Desember 2022, pukul 20.00 WIB, di Al Thumama Stadium, Qatar
4. Inggris vs Prancis
Minggu, 11 Desember 2022, pukul 02.00 WIB, di Al Bayt Stadium, Qatar
Itulah jadwal babak 8 besar Piala Dunia 2022 yang akan dimulai pada 9 Desember 2022 mendatang.
Laga mana yang paling Adjarian tunggu?
Coba Jawab! |
Negara mana saja yang berhasil lolos ke babak 8 besar Piala Dunia 2022? |
Petunjuk: Cek halaman 2. |
Tonton juga video berikut ini, yuk!
Penulis | : | Nabil Adlani |
Editor | : | Rahwiku Mahanani |
KOMENTAR